Cara Tarik Tunai OVO di BRI Link dan ATM BRI, Mudah Banget!!
Cara Tarik Tunai OVO di BRILink – OVO adalah sebuah dompet digital yang berbasis aplikasi di Indonesia. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan berbagai transaksi, seperti pembayaran online, transfer uang, pembelian pulsa, pembayaran tagihan, dan layanan keuangan lainnya dengan menggunakan aplikasi OVO di ponsel mereka.
Aplikasi OVO juga menyediakan berbagai fitur tambahan, seperti cashback, promo, dan program loyalitas untuk pengguna setia.
OVO telah bekerja sama dengan berbagai merchant dan perusahaan di Indonesia untuk menyediakan berbagai produk dan layanan yang dapat dibeli dengan menggunakan aplikasi mereka.
OVO didirikan pada tahun 2017 dan menjadi salah satu dari beberapa layanan pembayaran digital terkemuka di Indonesia. Aplikasi OVO tersedia untuk diunduh di App Store dan Google Play Store dan dapat digunakan oleh pengguna smartphone Android dan iOS.
Dengan adanya fitur transfer uang, di aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan tarik tunai saldo OVO di BRILink atau di outlet tertentu seperti di Alfamart, Indomart dan lain-lain.
Nah pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan Cara Tarik Tunai OVO di BRI Link atau ATM BRI dengan mudah.
Cara Tarik Tunai OVO di BRI Link
Bagi anda yang ingin mengambil uang dari aplikasi OVO melalui Agen BRIlink maka perlu melakukan beberapa mekanisme. Sebenarnya di aplikasi OVO tidak menyediakan fitur untuk tarik tunai secara langsung ke Bank BRI melainkan pengguna harus menggunakan cara lain dengan metode transfer.
Jadi pada dasarnya, alur penarikan saldo OVO lewat agen BRILink bisa di lakukan dengan cara mentransfer saldo OVO kita ke rekening pemilik BRILink. Selanjutnya pihak agen BRI Link akan menukarkan saldo kita menjadi uang tunai.
Bagi anda yang belum tahu caranya, langsung saja simak langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Silahkan buka aplikasi OVO
- Berikutnya Login terlebih dahulu
- Setelah muncul menu beranda OVO, silahkan klik Transfer
- Klik menu ke Rekening Bank
- Pada menu pilihan bank, silahkan cari Bank BRI
- Masukkan nomor rekening agent BRIlink
- Masukkan jumlah saldo OVO yang akan di tarik
- Klik tombol lanjutkan
- Klik Transfer kemudian masukkan PIN atau Security Code OVO
- Setelah berhasil, perlihatkan bukti transfer kepada Agen BRILink
- Selanjutnya ambil uangnya
- Selesai
Cara Tarik Tunai Saldo OVO di ATM BRI
Selain anda bisa melakukan cara mengambil uang di OVO lewat BRILink, anda juga bisa tark saldo OVO di ATM BRI dengan mudah. Namun sebelum melakukan ini anda harus memiliki rekening BRI beserta kartu ATMnya. Karena fitur tarik tunai OVO baru bisa dilakukan langsung melalui ATM BCA dan Indomaret saja.
Nah jadi untuk tarik tunai OVO di ATM BRI akan ada dua sesi, yang pertama transfer dari OVO ke Rekening, kemudian pengambilan uang dari ATM BRI.
Berikut ini langkah-langkah tarik tunai OVO di ATM BRI:
1. Tranfer dari OVO ke BRI
- Silahkan buka aplikasi OVO
- Berikutnya Login terlebih dahulu
- Setelah muncul menu beranda OVO, silahkan klik Transfer
- Klik menu ke Rekening Bank
- Pada menu pilihan bank, silahkan cari Bank BRI
- Masukkan nomor rekening Anda
- Masukkan jumlah saldo OVO yang akan di tarik
- Klik tombol lanjutkan
- Klik Transfer kemudian masukkan PIN atau Security Code OVO
- Transfer selesai
2. Ambil Uang dari OVO di ATM BRI
Setelah berhasil di transfer, anda bisa langsung ambil uang di ATM BRI dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Silahkan pergi ke mesin ATM BRI
- Masukkan kartu ATM Anda
- Pilih bahasa Indonesia
- Masukkan 6 Digit PIN ATM BRI
- Pilih menu tarik tunai atau menu transaksi lainnya
- Silahkan pilih jumlah uang yang akan di ambil, atau isi jumlah lain sesuai uang yang di transfer dari OVO
- Pilih jenis rekening tabungan atau Giro
- Tunggu proses pengambilan uang di ATM
- Setelah berhasi, silahkan ambil kartu ATM anda
- Selanjutnya ambil Uangnya
- Selesai
Biaya ADMIN Tarik Tunai OVO di BRI Link dan ATM BRI
Setelah melakukan cara tarik tunai OVO di BRI Link maka biasanya akan dikenakan biaya admin tersendiri. Biasanya berkisar 2.500 atau 5.000 rupiah tergantung pemilik Agent BRILinknya yang memberikan harga. Plus ada biaya tambahan transfer dari OVO ke nomor rekening Agen yaitu 2.500 rupiah.
Adapun untuk biaya admin transfer dari OVO ke rekening BANK biasanya Rp 2.500 saja ya tanpa ada biaya tambahan ke pihak lain, Karena kita tidak melibatkan pihak orang lain sebagai penyedia jasa penarikan.
Baca Juga: Cara Tarik Tunai DANA di BRILink dan di ATM BRI, Mudah Banget!
Akhir Kata
Demikian pembahasan Cara Tarik Tunai OVO di BRILink dan di ATM BRI yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi ini bisa menambah wawasan bagi anda yang ingin melakukan penarikan saldo dari Aplikasi OVO.