Toluna Influencers Apakah Terbukti Membayar Atau Penipuan?
Menghasilkan uang secara online telah menjadi topik yang menarik minat banyak orang dalam beberapa tahun terakhir. Dari sekian banyak metode yang ditawarkan, salah satu yang menonjol adalah menjadi seorang influencer di aplikasi Toluna.
Aplikasi ini telah dirilis di google play store dan bisa di download oleh siapa saja dan dimana saja. Penarikan saldo di aplikasi ini juga bervariatif seperti voucher alfamart, saldo DANA, OVO, Gopay, e-Gift Card tokopedia dan lain-lain. Pengguna cukup mengisi surver dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang disediakan maka akan mendapatkan koin.
Namun karena banyaknya survey dan minimum penarikan yang cukup besar tentu kita juga harus tahu apakah toluna Influencers aman dan terbukti membayar atau penipuan. Karena tidak sedikit sekarang banyak oknum penipuan yang mengatasnamakan sebuah perusahaan.
Nah bagi anda yang ingin mengetahui informasi selengkapnya, langsung saja simak pembahasannya hingga selesai.
Sekilas tentang Toluna Influencers Apk
Dilansir dari laman resminya, Toluna adalah platform pemungutan suara online dengan lebih dari 21 juta pengguna di 50 negara dan 28 bahasa. Influencer aplikasi ini memiliki kekuatan untuk mempengaruhi beberapa merek terbesar di dunia dan mendapatkan imbalan secara instan.
Aplikasi ini tersedia dalam versi situs web dan aplikasi, sehingga dapat diakses dari berbagai negara. Meskipun demikian, ketersediaan layanan dan bahasa yang ditawarkan bervariasi tergantung pada negara Anda.
Cara Menghasilkan Uang
Setelah mendaftar, Anda akan diberikan berbagai layanan yang dapat diakses melalui menu. Salah satu yang paling umum adalah survei, di mana Anda dapat memperoleh poin dengan menjawab pertanyaan.
Jenis survernya cukup bervariatif, diantaranya survey flash, cepat dan premium. Tingkatan survey ini tentu tergantung estimasi waktu yang akan kita habiskan dalam isi survey. Nah di survey flas perkiraan anda dapat menghabiskan waktu sekitar 11 menit lebih, sedangkan survey flash hanya 1-5 menit saja.
Setelah menyelesaikan survey, disini anda akan mendapatkan koin Toluna mulai dari 3000 hingga 12000 poin setelah survey.
Aplikasi ini juga menawarkan permainan seperti “Roda Toluna” yang memberikan kesempatan untuk memenangkan poin tambahan. Meskipun tidak selalu ada jaminan kemenangan, permainan ini dapat memberikan pengalaman yang menyenangkan sambil memperoleh poin tambahan.
Cara Menarik Uang Dari toluna Influencer
Setelah mengumpulkan koin, anda bisa buka menu hadiah untuk melakukan withdraw atau penarikan saldo. Adapun minimum penarikan saldonya adalah Rp 20.000 saldo paypal dimana anda harus menukarkan 10.200 poin.
Nah jadi anda dapat mengkonversi sendiri poin toluna ke rupiah sebagai berikut:
- 1 poin toluna = ± Rp 1.95
- 100 poin toluna = ± 195
- 1000 poin toluna = ± 1950
Jadi sebenarnya poin aplikasi ini bisa disesuaikan dengan harga voucher atau saldo ewallet yang disediakan. Namun kami mencoba merata-ratakan agar bisa mendapatkan estimasi penghasilan yang dapat anda peroleh.
Metode penarikan di aplikasi ini bisa ke Voucher, Ewallet DANA, OVO, Gopay dan Paypal. Namun biasanya sewaktu-waktu pernaikan di ewallet tertentu tidak tersedia karena kuota withdraw mungkin habis.
Apakah Toluna Influencers Terbukti Membayar Atau Penipuan?
Setelah kami telusuri dari review pengguna, ternyata aplikasi toluna Influencers memang sudah terbukti membayar dan aman. Jadi bagi anda yang menganggap bahwa aplikasi ini penipuan itu kurang tepat ya. Namun kami tidak bisa menjamin hingga kapan platform survey ini bisa terbukti membayar kepada penggunanya. Jadi anda bisa riset dan kerjakan misinya sendiri agar mengetahui perkembangannya.
Demikian review Toluna Influencers Apakah Terbukti Membayar Atau Penipuan? yang dapat kami sampaikan. Semoga dengan adanya pembahasan ini dapat membantu anda untuk mendapatkan penghasilan sampingan secara online. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!