Perbedaan Giveaway Mira Hayati Penipuan dan Yang Asli

Kasus penipuan dengan modus giveaway sering kali menjadi perhatian publik, terutama di media sosial seperti Facebook dan TikTok. Salah satu nama yang sering dikaitkan dengan penipuan ini adalah Mira Hayati, yang dikenal sebagai pemilik produk skincare.

Nama dan identitasnya kerap digunakan oleh para penipu untuk menjalankan aksi penipuan online dengan kedok giveaway. Nah maka dari itu kita perlu mengenal ciri-ciri giveaway mira hayati penipuan dan yang asli. Untuk mengetahui informasi selengkapnya mari simak pembahasannya hingga selesai.

Siapa Mira Hayati?

Mira Hayati adalah seorang pengusaha yang terkenal melalui produknya di bidang kecantikan, khususnya skincare. Akun asli miliknya di media sosial berfokus pada promosi produk dan interaksi dengan reseller.

Ia kerap mempamerkan harta kekayaannya seperti gelang emas, uang, dan lain-lain karena ia sudah terbilang kaya raya.

Namun, popularitasnya dimanfaatkan oleh pihak-pihak tak bertanggung jawab yang membuat akun palsu atas namanya, mengatasnamakan “giveaway” untuk menarik korban.

Modus Giveaway Mira Hayati

Modus penipuan yang mengatasnamakan Mira Hayati umumnya dijalankan melalui akun-akun palsu di Facebook dan platform media sosial lainnya. Berikut adalah ciri-ciri umum modus operandi mereka:

1. Akun Palsu:

Penipu membuat akun Facebook atau media sosial palsu yang menggunakan nama dan foto profil mirip dengan akun aslinya.

2. Pengumuman Pemenang:

Korban akan menerima notifikasi melalui pesan langsung (Direct Message) atau komentar di postingan bahwa mereka “terpilih” sebagai pemenang giveaway dan akan mendapatkan hadiah uang tunai besar.

3. Permintaan Data Pribadi:

Korban diminta untuk mengisi data pribadi seperti nama lengkap, alamat, nomor rekening bank, dan informasi lainnya yang dianggap penting untuk pencairan hadiah.

4. Biaya Admin:

Setelah itu, korban diminta untuk mentransfer sejumlah uang, biasanya disebut sebagai “biaya admin” atau “biaya pajak hadiah”, agar hadiah dapat dicairkan. Jumlah biaya yang diminta bervariasi, biasanya berkisar antara Rp100.000 hingga Rp500.000.

5. Bukti Transfer Palsu:

Penipu sering kali mengirimkan bukti transfer palsu yang menunjukkan bahwa hadiah telah dikirim, namun statusnya “pending” karena biaya admin belum dibayar. Ini adalah trik umum untuk meyakinkan korban agar segera membayar biaya tersebut.

Nah itulah beberapa ciri modus penipuan giveaway mira hayati palsu alias penipuan. Adapun giveaway yang asli jika memang benar diadakan oleh beliau sudah pasti tidak akan ada biaya tambahan seperti pajak dll pastinya uangnya akan di transfer langsung.

Apakah Giveaway Mira Hayati Penipuan?

Ya, giveaway yang mengatasnamakan Mira Hayati di media sosial sebagian besar merupakan penipuan. Berdasarkan penelusuran, Mira Hayati sendiri tidak pernah melakukan giveaway dengan meminta biaya apapun dari pemenang.

Akun-akun palsu yang menggunakan namanya adalah upaya penipu untuk mengambil keuntungan dari korban yang tidak waspada.

Mira Hayati, melalui akun resmi media sosialnya, hanya mempromosikan produk kecantikan dan berinteraksi dengan reseller. Akun-akun yang mengadakan giveaway atas namanya hanya memanfaatkan popularitasnya untuk melakukan aksi penipuan.

Baca juga: PT Padma Raharja Sentosa Penipuan? Review Apk NOVO Terbaru

Penutup

Demikian informasi Perbedaan Giveaway Mira Hayati Penipuan dan Yang Asli yang dapat kami sampaikan. Nah jadi pada intinya giveaway yang asli tidak akan ada biaya tambahan yang dijadikan syarat pencairan.

Bila ada pajak nantinya akan dipotong pada saat pencairan tanpa harus transfer duluan. Maka dari itu kita sekarang harus tetap berhati-hati karena modus giveaway ini sudah menyebarluas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button